Menjadi karyawan yang dapat bekerja dimanapun ditempatkan bukan hal yang mudah. Adaptasi menjadi tantangan yang harus diselesikan. Tak semua orang memiliki kemampuan adaptasi yang baik. Perbedaan lingkungan kerja, rekan kerja dan tekanan atasan menjadi faktor pembeda yang signifikan. Jika Anda berpindah dari tempat yang tak nyaman ke lingkungan yang nyaman mungkin akan menjadi hal yang positif. Namun, jika Anda harus bekerja dengan tekanan yang tajam maka Anda harus memiliki kemampuan bekerja yang berbeda-beda. Akan tetapi hal tersebut dapat diatasi jika Anda memiliki beberapa kebiasaan berikut ini :
1. Selalu datang tepat waktu
Datang tepat waktu adalah kebiasaan yang dapat ditanamkan sejak kecil. Dengan kebiasaan tepat waktu maka dapat menjadi modal awal dalam melakukan pekerjaan yang berbeda-beda. Dimanapun Anda berada Anda akan menjadi karyawan yang diperhitungkan oleh atasan. Bagi atasan, datang tepat waktu menunjukkan kesungguhan dan komitmen dalam bekerja.
2. Bekerja keras
Bekerja keras dapat dilihat dalam melakukan pekerjaan. Ada karyawan yang cenderung menunggu pekerjaan ada pula karyawan yang mencari apapun untuk dikerjakan. Karyawan yang terbiasa melakukan apapun yang dapat dikerjakan dalam perusahaan akan cenderung dapat bekerja dimanapun berada. Kebiasaan mengerjakan yang bermanfaat bagi perusahaan tentu dapat membuat perusahaan semakin maju.
3. Bertanggungjawab
Bertanggung jawab atas apa yang telah dikerjakannya menunjukkan seorang karyawan yang melakukan pekerjaannya secara total (sungguh-sungguh). Dia tak akan lari dari resiko yang mungkin saja ditimbulkan. Kebiasaan ini akan membuat atasan memberikan kepercayaan yang lebih. Karyawan dengan tipe ini juga cenderung kreatif dan memiliki banyak strategi dalam menghadapi persoalan.
4. Tak cuma bekerja demi uang
Karyawan yang hanya memiliki orientasi pada uang akan setengah hati melakukan pekerjaan yang agak berat. Semua pekerjaan akan dihitung dengan uang bukan kualitas pekerjaan yang dilakukan. Karyawan yang tak hanya memikirkan uang akan berpikir lebih maju untuk pengembangan diri dan kualitas hasil pekerjaan. Karyawan jenis ini tentu akan sangat diminati perusahaan.
Menjadi karyawan tidak berarti kita harus berhenti belajar dan meningkatkan kemampuan diri. Karyawan yang dapat bekerja dimanapun ia ditempatkan akan menjadi karyawan yang cerdas. Karena sangat diminati oleh perusahaan-perusahaan untuk meningkatkan kemajuannya. Bagi Anda, karier akan semakin cepat naik ke level-level selanjutnya.
Title : Ingin Jadi Karyawan Cerdas? Lakukan Hal Ini!
Description : Menjadi karyawan yang dapat bekerja dimanapun ditempatkan bukan hal yang mudah. Adaptasi menjadi tantangan yang harus diselesikan. Tak...
Description : Menjadi karyawan yang dapat bekerja dimanapun ditempatkan bukan hal yang mudah. Adaptasi menjadi tantangan yang harus diselesikan. Tak...
0 Response to "Ingin Jadi Karyawan Cerdas? Lakukan Hal Ini!"
Posting Komentar