"Peluang yang sama tidak datang dua kali", mungkin kalimat ini yang sering kita dengar dulu. Peluang memang tidak harus ditunggu, peluang dapat diciptakan. Namun, datangnya peluang tak selalu bisa diperkirakan. Untuk mendapatkan peluang tersebut, tentu kita harus memiliki kesiapan. Sehingga peluang yang datang tak hanya lewat begitu saja hanya karena kita tak siap menghadapinya. Oleh karena itu, sangat penting perlunya mempersiapkan diri menaklukkan setiap peluang yang datang. Lalu, bagaimana cara mempersiapkan diri untuk menaklukkan peluang yang datang? Berikut ini persiapan diri yang harus dilakukan untuk menaklukkan peluang.
1. Tujuan
Untuk menghadapai peluang, pertama kita harus tahu dulu apa tujuan kita. Dengan tujuan yang telah ditetapkan, maka ketika peluang datang kita telah siap untuk menghadapinya. Menghadapi peluang dengan tujuan yang jelas juga akan meningkatkan keberhasilan kita dalam menaklukkan peluang tersebut. Oleh karena itu, tetapkan tujuan Anda sekarang.
2. Usaha (effort)
Setelah kita menetapkan tujuan, selanjutnya kita harus mempersiapkan diri kita dengan usaha yang keras. Usaha yang telah kita latih berulang kali untuk menaklukkan peluang yang datang. Usaha merupakan persiapan yang tak kalah penting dibandingkan tujuan. Tujuan merupakan persiapan mental, sedangkan usaha merupakan persiapan fisik Anda.
3. Kegigihan
Kegigihan barangkali merupakan persiapan dalam hal seberapa lama Anda dapat bertahan untuk menaklukkan peluang tersebut. Orang yang memiliki kegigihan rendah cenderung tak akan lama bertahan dalam menghadapi peluang. Lain halnya dengan orang yang memiliki kegigihan yang kuat. Kegigihan yang kuat memungkinkan Anda untuk tetap bertahan selama mungkin untuk menghadapi peluang dan menaklukkannya. Oleh karena itu, persiapkan kegigihan Anda sebelum peluang datang menantang.
Peluang yang datang harus dihadapi dan ditaklukkan untuk sebuah kesuksesan. Menaklukkan peluang merupakan hal yang perlu dipersiapkan. Mempersiapkan diri untuk menghadapi peluang adalah keharusan demi sebuah kesuksesan. Oleh karena itu, persiapkan diri sebelum peluang itu datang.
Title : Persiapan Diri Untuk Menaklukkan Peluang
Description : "Peluang yang sama tidak datang dua kali", mungkin kalimat ini yang sering kita dengar dulu. Peluang memang tidak harus ditu...
Description : "Peluang yang sama tidak datang dua kali", mungkin kalimat ini yang sering kita dengar dulu. Peluang memang tidak harus ditu...
0 Response to "Persiapan Diri Untuk Menaklukkan Peluang"
Posting Komentar